Perkembangan financial technology yang biasa disingkat menjadi fintech ini adalah salah satu bahasan yang sering dibahas saat makam malam di rumah kami. Ya maklum saja karena suami saya bekerja di bidang keuangan, jadi tema keuangan dan teknologinya adalah current favorite topic yang membuat beliau kepo. Bisnis jasa keuangan berbasis teknologi saat ini memang sedang marak berkembang di Indonesia. Bagaikan kacang goreng fintech diaplikasikan di banyak platform bisnis keuangan.
Bisnis fintech tidak hanya diterapkan pada bisnis perbankan saja. Saat ini organisasi ekonomi seperti KPS (Koperasi Simpan Pinjam) pun tidak mau ketinggalan dan ikut serta menerapkan simpanan online berbasis mobile aplikasi khusus untuk anggota koperasinya. Seperti contohnya mobile aplikasi SOBATKU (Simpanan Online Sahabatku).
Apa itu SOBATKU ?
Jujur nama SOBATKU sudah sering saya dengar, karena beberapa teman blogger pernah datang ke acara yang digelar SOBATKU pada tahun 2017 lalu dan beberapa juga bercerita menggunakan aplikasinya. Tapi seperti apa cara kerja aplikasi ini, kalau boleh jujur saya masih belum paham benar. Sempat bertanya-tanya sama teman dan keluarga dan membaca di media online untuk bisa mendapatkan informasi yang lengkap dan akurat.
Untuk kalian yang sama seperti saya, belum tahu tentang produk finansial teknologi ini yuk kita bahas apa sih sebenarnya SOBATKU ini.
SOBATKU adalah produk simpanan online yang dikeluarkan oleh KSP Sahabat Mitra Sejati yang juga dikenal sebagai Sahabat UKM yang telah melakukan kegiatan operasional semenjak tahun 2009. Pada tahun 2011 untuk mendukung kebutuhan bisnisnya, KSP Sahabat Mitra Sejati melakukan melakukan sinergi dan kolaborasi bisnis dengan PT. Bank Sahabat Sampoerna.
SOBATKU sendiri merupakan produk layanan simpanan online berbasis mobile aplikasi yang diluncurkan oleh KPS Mitra Sejati pada Juli 2017. Sama seperti produk simpanan di KPS pada umumnya, hanya saja untuk menjadi anggota dan menyimpan dana di SOBATKU kita cukup menggunakan mobile aplikasi yang bisa diunduh di smartphone.
Cara untuk ikut mendaftar menjadi anggota SOBATKU bisa dibilang sangat mudah. Cukup dengan mengunduh aplikasinya, daftarkan dirimu dan nomormu kemudian kamu sudah menjadi nasabah SOBATKU. Nomor telepon mu adalah nomor nomor rekening mu, satu nomor handphone hanya bisa digunakan sebagai satu nomor rekening.
Walaupun platform bisnis SOBATKU adalah koperasi tetapi para pemilik rekening di aplikasi SOBATKU disebut dengan nasabah. Selain bekerjasama dengan Bank Sampoerna, SOBATKU juga menggandeng Alfamart/Alfamidi sebagai salah satu tempat yang bisa dipilih untuk melakukan penarikan tunai.
Mulai saat ini lupakan cara lama dan old school untuk menyimpan dana di koperasi, yuk permudah hidupmu dengan menggunakan aplikasi ini.
Keuntungan Menarik yang Bisa Didapat dari Aplikasi SOBATKU
SOBATKU tidak hanya menawarkan kemudahan dalam bertransaksi saja, ada banyak keuntungan yang bisa didapat oleh para nasabahnya yaitu :
- Aplikasi bisa di-download dengan mudah di App Store atau Google Play
- Nomor telepon = nomor rekening. Mau transfer dana ? Cukup gunakan nomor teleponmu saja.
- Gratis biaya administrasi
- Tanpa saldo minimal
- Gratis biaya beli pulsa
- Gratis tarik tunai di Alfamart/Alfamidi
- Gratis biaya transfer ke antar sesama nasabah SOBATKU
- Biaya murah untuk transaksi transfer antar bank.
- Berkesempatan memenangkan ribuan hadiah dengan total milyaran rupiah.
Pengguna aplikasi SOBATKU dibagi menjadi dua kategori, yaitu pengguna Standar dan pengguna Upgrade. Hal yang membedakan keduanya adalah jumlah maksimal simpanan dan kesempatan untuk mengikuti undian. Untuk pengguna Standar : saldo maksimal simpanannya adalah Rp. 1.000.000,- dan setiap penambahan simpanan nasabah akan mendapatkan poin. Sedangkan untuk pengguna Upgrade, saldo simpanannya maksimal Rp. 20.000.000,- dan untuk penambahan simpanan nasabah akan mendapatkan poin plus kesempatan untuk mengikuti undian.
SOBATKU Menggelar Pesta Jutawan SULSELBAR
Pada tanggal 21 Juli 2018 kemarin saya menghadiri acara Pesta Jutawan SULSELBAR dan Undian Grand Prizes periode April - Juni 2018. Acara ini adalah acara yang ke-4 kalinya yang digelar oleh SOBATKU. Kali ini acara diadakan di Lapangan Karebosi yang terletak di Jl. Ahmad Yani Kota Makassar.
Acara yang berlangsung dari pagi sampai siang hari ini dihadiri oleh Bp. Dodong Cahyono selaku pengawas KSP Sahabat Mitra Sejati, Bp. Ceppy Y. Mulyana selaku Ketua KSP Sahabat Mitra Sejati, Bp. Henky Suryaputra selaku perwakilan dari Bank Sampoerna yang merupakan mitra bisnis KSP Sahabat Mitra Sejati. Pada acara kemarin hadir juga para saksi yang berasal dari Pejabat Dinas Sosial Kota Makassar, Kementrian Sosial RI, Polsek Kota Makassar, notaris, undangan serta para anggota KPS.
Acara yang berlangsung dari pagi sampai siang hari ini dihadiri oleh Bp. Dodong Cahyono selaku pengawas KSP Sahabat Mitra Sejati, Bp. Ceppy Y. Mulyana selaku Ketua KSP Sahabat Mitra Sejati, Bp. Henky Suryaputra selaku perwakilan dari Bank Sampoerna yang merupakan mitra bisnis KSP Sahabat Mitra Sejati. Pada acara kemarin hadir juga para saksi yang berasal dari Pejabat Dinas Sosial Kota Makassar, Kementrian Sosial RI, Polsek Kota Makassar, notaris, undangan serta para anggota KPS.
Management KSP Mitra Sehati, Bank Sampoerna dan para saksi yang berasal dari Pejabat Dinas Sosial, Kementrian Sosial, Polisi serta Notaris. |
Pesta Jutawan SULSELBAR dimulai dengan senam Zumba dan Maumere ini diramaikan juga oleh para pelaku UKM yang menjadi nasabah SOBATKU yang pastinya harap-harap cemas ingin berharap namanya bisa menjadi jutawan SULSELBAR periode kali ini. Grand Prizes SOBATKU diberikan setiap tiga bulan sekali, dengan hadiah utama uang sebesar #Menang100juta, 1 unit motor AEROX, #terbangumroh untuk 4 pemenang serta #undianmilyaranrupiah lainnya yang diperuntukan untuk pengguna setia SOBATKU.
Pengundian hadiah hiburan |
Pemenang hadiah hiburan Rp. 1.999.999,- |
Program Undian SOBATKU merupakan bentuk apresiasi yang berikan KPS Mitra Sejati untuk para nasabahnya yang tetap setia dan terus menambah saldo simpanannya. Selain hadiah undian per-tiga bulan, kemarin ikut juga diundi pemenang hadiah undian bulanan dengan hadiah undian uang tunai sebesar 10 jt, 5 jt, 1 jt, 500 rb dan 100 rb.
Tujuan dari acara ini sebenarnya adalah untuk mendorong masyarakan luas untuk bisa mewujudkan impiannya dengan cara menabung di SOBATKU. Kedepannya SOBATKU ingin terus dekat dan bisa memberikan manfaat yang baik bagi para nasabah dan masyarakat luas.
Tujuan dari acara ini sebenarnya adalah untuk mendorong masyarakan luas untuk bisa mewujudkan impiannya dengan cara menabung di SOBATKU. Kedepannya SOBATKU ingin terus dekat dan bisa memberikan manfaat yang baik bagi para nasabah dan masyarakat luas.
Kondisi pada saat acara pengundian diiringi oleh hujan cukup deras tetatpi hal tetapi hal tersebut tidak melunturkan semangat para nasabah untuk terus mengikuti acara sampai selesai. Ya iyalah siapa juga nggak semangat, kan mau jutawan. 😉
Acara pengundian dimulai oleh pidato singkat yang dibawakan oleh Ibu Evy Aprialti selaku Kepala Dinar Koperasi dan UKM Kota Makassar. Kemudian acara dilanjutkan dengan membacakan pemenang undian bulanan dimulai dari hadiah terkecil terlebih dahulu. Para tamu, undangan dan nasabah yang hadir ikut larut dalam acara pengundian yang sumpah bikin deg-degan banget, karena pastinya banyak yang berharap namanya keluar sebagai pemenang.
Pengundian grand prizes yang bikin deg-degan |
Selamat kepada Ibu Rooswytha Leopold pemenang undian 100 jt |
Ketegangan semakin meningkat ketika acara pengundian per-tiga bulanan mulai dibacakan, dimulai dari pengundian 4 pemenang paket umroh, kemudian pengundian grand prizes 100 jt rupiah baru kemudian pengundian untuk hadiah 1 unit motor Aerox. Suara para tamu yang hadir riuh menyambut setiap nama yang keluar sebagai pemenang undian. Seru dan deg-degan campur aduk terlihat di raut wajah para tamu dan nasabah yang hadir. Sayapun ikut deg-degan dan terharu, semoga hadiahnya membawa berkah ya guys.
Yeyyy dapat Yamaha Aerox |
“Pengundian tahap keempat ini sengaja kami buat lebih meriah karena banyak momen spesial di dalamnya. Pengundian kali ini adalah pengundian SOBATKU kedua yang dilakukan di tempat terbuka dan di tempat dimana SOBATKU diluncurkan pada saat itu. Khusus hadiah umrah yang telah kali kedua ini dilaksanakan, para pemenang hanya tinggal berangkat, kami yang akan mengurus semua administrasinya. Paket umrah juga dapat diuangkan, tergantung keyakinan dan kondisi pemenang,” ujar Ceppy Y. Mulyana, Ketua KSP Sahabat Mitra Sejati.
Sesi photo bersama blogger Makassar. |
Nggak heran lah ya kalau pengundian kemarin bisa dibilang sangat istimewa, ramai dan penuh haru. belum lagi banyak sekalu para nasabah sekaligus pelaku UKM yang ada di Kota Makassar ikut serta meramaikan acaranya dengan menggelar bazzar di sekitar area Pesta Jutawan SULSELBAR.
Untuk kalian yang belum menang, nggak perlu bersedih karena masih ada kesempatan di undian Grand Prizes selanjutnya. Yuk tingkatkan saldo simpanannya biar bisa dapat nomor undian sebanyak-banyaknya. Aku juga mau coba ahh...
Be First to Post Comment !
hadiah utamanya bikin mupeng banget pengen buka rekening juga di Sobatku
gak ribet soalnya .
selamat semua buat para pemenang dehh.. kita mah blogger eksis aja
siapa tau tahun depan no rekening kita naik menang undian hahahhay
gak menang juga gak apa-apa yang penting diundang sebagai blogger cyin. soalnya apalah aku selain blogger, :p
Semua berpeluang jadi jutawan ya... hayyuukk nabung teruss. Cocok sekali ini aplikasi bagi yg mobilex tinggi. Gak banyak ribet
Grand prize nya tidak tanggung2. 100jt, 4 umroh, motor, dan hadiah beberapa juta. Total memang ini sobatku :D
Jadi tertarik pengen buka tabungan SOBATKU :D
Alhamdulillah ya sesuatu bingits. Blogging is not about money, it’s about passion and action, we care that’s why we share.
Blogging heals me and improve my ability to see, feel and write about something/some topics or issue.
Thank you qiah, for your kind support and everything 😘😘😘.
Beneran pesta jutawan ya.. Beruntung bgt tuh yang menang 100jt 😍
Baru tau ada tabungan SOBATKU ini,, pengen nyobain ah
Pas baru datang saya kaget, ternyata acaranya ramai sekali. Saya sempat ingin langsung pulang saja hahahaha
Sudah install Sobatku, semoga saya bisa menang grandprize umroh. Aamiin
Saya juga mau coba kak. Siapa tau bisa menang :)
Seru ya acaranya. Luar biasa banget bisa menang 100 Juta.
Sobatku memudahkan siapa saja untuk nabung dan bayar-bayar ya teh. Dapat keuntungan plus-plus pulak dengan undian bulanan dan triwulan. Teope deh!
Blognya keren banget kak :)
Tulisannya sangat informatif Skali kak. Foto2nya juga keren2. Menambah opsi aplikasi yg patut dipertimbangkan untuk didownload mahasiswa yg sedang miskin2nya di akhir bulan.
Yuk kaka, masih ada kesempatan di undian selanjutnya.
Iya, hadiahnya bikin mupeng yaa.
Yuk ah ikutan juga, buat undian triwulan selanjutnya.
Sok atuh Mas Victor, gampang banget qo applynya.
Wkwkwk iya ruame banget ya, banyak yang pengen jadi jutawan. Saya juga pengen wkkwk
Aamiin, semoga keinginannya terkabul ya.
Yuk vhy, siapa tahu jadi jutawan selanjutnya. #ngarep
Iya seru banget kak, rame plus penuh kejutan.
Iya bener banger kak, aplikasi yang memudahkan banget plus gampang sekali digunakan.
Masa sih Raya ? geer nih dibilang keren sama blogger zaman now wkwkwk.
Terimakasih Rey, wkwkwk irt juga kalau akhir bulan mah tipis banget dompet dan isi atmnya.
Sy sdh download aplikasinya. Memang app ini sangat membantu, transaksinya jg gak ribet.
Iya aplikasinya mudah banget digunakan, jadi point plus banget yaa.
Posting Komentar